Jogja Art Book Fest - Mei 2024

Hati kita selalu penuh gerutu
Resah yang mengganggu 
dan riuh yang linu


Bergerak aku menujumu
Bergerak aku mengurai sembilu


Setelah sekian lama tak ku bau aroma buku baru
Setelah sekian lama sesak dan penat mengganggu


Sejenak menaruh gundah dan gelisah itu
Sungguh-sungguh meluangkan waktu


Meski tidak kudapati apa-apa yang ku mau
Minimal hati ini penuh rasa syahdu
Melihat buku-buku
Menikmati waktu

Setelah menjadi ibu
Banyak luka itu harus diobati satu per satu
Bekas luka yang tiap lelah rasanya ngilu
Tapi ruangan ini jadi penawar itu


Mengusahakan sembuh
Pelan-pelan! 

Komentar

Postingan Populer