Tidak Apa!

Dipandang sebelah mata
Kata-kata yang keluar tak dipikirkan apa akibatnya
Hati kacau mendengar suara yang menyala
Direndahkan seolah buruk rupa

Rasanya hampa
Tapi mau apa ya? 
Hahaha

Memang tidak istimewa
Tapi bukan berarti tidak berarti apa-apa

Memang tidak istimewa
Tapi bukan berarti tidak mampu berdaya

Memang tidak istimewa
Tapi senantiasa bahagia

Memang tidak istimewa
Tapi mampu berguna

Tidak apa-apa untuk selalu dianggap tidak bisa
Kelak waktu yang akan menjawab semua





Komentar

Postingan Populer